Faedah Ayyamul Bidl


Jangan Lupa Besok Puasa Tiga Hari..

Disunnahkan puasa tiga hari setiap bulan, yaitu setiap tanggal 13, 14 dan 15 bulan-bulan Hijriyyah.

Namanya puasa Ayyaamul Bidl atau hari-hari terang ketika Bulan Purnama.

Niatnya, puasa sunnah Ayyaamul Bidl.

Bulan ini (Sya'ban) bertepatan dengan hari Ahad, Senin dan Selasa tanggal 31 Mei - 02 Juni 2015

Keutamaannya banyak, diantaranya sebagai bekal akhirat, seperti puasa sebulan [kalau dikerjakan rutin setiap bulan, seperti puasa setahun] dan baik untuk kesehatan..

Diantara Dalil-Dalilnya:

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa 'Ala Alihi Wa Sallam berwasiat kepada tiga orang Sahabat Beliau supaya puasa tiga hari setiap bulan, yaitu; Abu Hurairah, Abu Darda' dan Abu Dzar Radhiyallahu 'Anhum.
[HR. Bukhari, Muslim, dll]

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa 'Ala Alihi Wa Sallam bersabda kepada Sahabat 'Abdullah bin 'Amr Radhiyallahu 'Anhuma,
"Dan berpuasalah tiga hari pada setiap bulan. Karena sesungguhnya kebaikan itu akan (dilipatkan) dengan sepuluh (kali) lipat. Oleh karenanya engkau seolah-olah berpuasa selama sebulan penuh."
[HR. Bukhari dan Muslim]

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wa 'Ala Alihi Wa Sallam bersabda kepada Sahabat Abu Dzar Radhiyallahu 'Anhu tentang pelaksanaannya:
"Wahai Abu Dzar, jika engkau berpuasa tiga hari dalam setiap bulannya maka berpuasalah pada (tanggal) 13, 14 dan 15 (maksudnya bulan hijriyyah)."
[HR. Tirmidzi dg sanad hasan]

Sebarkan info ini supaya mendapat ridha dan pahala dari Allah.

Semoga Allah memudahkan dan mengabulkan, aamiin.
Previous
Next Post »
"Aku wasiatkan kepada kamu untuk bertakwa kepada Allah; mendengar dan taat (kepada penguasa kaum muslimin), walaupun seorang budak Habsyi. Karena sesungguhnya, barangsiapa hidup setelahku, dia akan melihat perselishan yang banyak. Maka wajib bagi kamu berpegang kepada Sunnahku dan Sunnah para khalifah yang mendapatkan petunjuk dan lurus. Peganglah dan gigitlah dengan gigi geraham. Jauhilah semua perkara baru (dalam agama). Karena semua perkara baru (dalam agama) adalah bid’ah, dan semua bid’ah adalah sesat." (HR. Abu Dawud no: 4607; Tirmidzi 2676; Ad Darimi; Ahmad; dan lainnya dari Al ‘Irbadh bin Sariyah).